Gambar Pendaftaran UML UIN Alauddin Berakhir Selasa 12 Juli

Pendaftaran UML UIN Alauddin Berakhir Selasa 12 Juli

UIN Online - Pendaftaran penerimaan mahasiswa baru (maba) jalur Ujian Masuk Lokal (UML) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar akan berakhir, Selasa (12/07/2011). Namun untuk registrasi online, masih bisa dilakukan hingga, Rabu (13/07/2011).

Hal ini dibenarkan kepala Pusat Informasi dan Komputer UIN Alauddin, Ridwan Kambau ST MKom ketika ditemui reporter UIN Online di ruangannya, Senin (11/07/2011). "Ya, pendaftaran UML berakhir tanggal 12 (besok), namun untuk registrasi online bisa dilakukan hingga tanggal 13 Juli 2011," ujarnya.

Ridwan menambahkan bahwa hal ini dilakukan mengingat masih banyaknya kendala yang dihadapi camaba saat akan melakukan registrasi online, misalnya server terganggu, kesalahan pin dari bank, dan sebagainya.

Lebih lanjut Ridwan mengatakan bahwa jika camaba menemukan masalah dalam melakukan registrasi, dapat langsung melapor ke Puskom yang ada di lantai 4 rektorat UIN Alauddin atau menghubungi nomor 085255114000 (Puskom).

"Yang jelasnya kalau sudah punya pin dan menemukan kesulitan dalam registrasi, bisa langsung melapor ke Puskom atau menghubungi nomor kami," ujarnya.

Hingga hari ini 3.565 camaba UIN Alauddin telah mendaftar lewat jalur Ujian Masuk Lokal (UML), 1.724 memilih kelompok IPA, 675 kelompok IPS, dan 1166 yang memilih kelompok IPC. (*)

Previous Post 5.612 Maba UIN Makassar Ikut PBAK di Masjid Agung Sultan Alauddin
Next Post Mahasiswa KKN UIN Alauddin Bangun Desa Berbasis Nilai Islami