Gambar Buku Kesehatan dan Sains Paling Diminati Mahasiswa

Buku Kesehatan dan Sains Paling Diminati Mahasiswa

UIN Online - Perpustakaan Pusat Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar menjadi tempat pencarian referensi buku-buku matakuliah. Dan saat ini buku yang paling banyak diminati oleh mahasiswa adalah buku kelas 600.

Menurut salah seorang pustakawan bagian peminjaman buku, Jumawalia, Selasa (25/10/2011), Buku-buku yang paling banyak dipinjam sama mahasiswa saat ini ada di kelas 600. Di kelas 600 ini ada buku kesehatan, peternakan dan sains.

"Selain buku-buku kesehatan, peternakan, dan sains, juga untuk kelas 300 banyak diincar mahasiswa. Di kelas 300 ini ada buku pendidikan yang terdiri dari matematika, fisika, dan biologi," kata Jumawalia.

Tidak hanya itu saja di perpustakaan pusat ini juga menyediakan banyak buku-buku yang memang dibutuhkan oleh mahasiswa. Dari kelas pendidikan, sains, agama dan sosial semuanya tersedia di perpustakaan pusat UIN Alauddin Makassar.

"Selain kelas 600 dan kelas 300, mahasiswa juga sering meminjam buku 2X1 tafsir kelas islam dan 2X4 fiqih juga ada karya-karya umum seperti buku teknik merakit computer, internet, buku organisasi, dan buku perpustakaan. Tapi memang untuk saat ini mahasiswa lebih banyak mengincar buku di kelas 600," paparnya. (*)

Previous Post Prodi BSA Lakukan Pengabdian kepada Masyarakat di Sulbar
Next Post Dosen SPI Jadi Pembicara di Majelis Taklim Gowa