Gambar UMK Di ikuti 625 Orang

UMK Di ikuti 625 Orang

UIN Online--Setelah terlaksananya tiga Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (Maba), yakni, SNMPT, SPMB-PTAIN, dan UMM. Kemarin, Selasa(20/08/2013), Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar laksanakan seleksi Penerimaan Maba jalur terakhir, yakni ujian masuk Khusus(UMK).

Dalam konfrensi Pers yang digelar Selasa kemarin, Rektor UIN Alauddin Makassar, Prof Dr H A Qadir Gassing HT MSi menjelaskan kembali eksistensi UMK di UIN “seleksi terakhir ini awalnya kami persiapkan untuk Mahasiswa transfer dan paket C saja, tapi melihat keadaan, jadi kami buka untuk umum,” ungkapnya.

 

Selain Rektor, turut pula hadir Ketua Panitia penerimaan Maba UIN Alauddin, Prof Dr H Ahmad M Sewang, serta Kepala Biro Akademik, Dra H Nuraeni Gani. Dalam kesempatan tersebut Prof Dr Ahmad M Sewang, menjelaskan rincian jumlah peserta UMK yang mengikuti ujian hari ini “untuk tahun ini jumlah peserta ujian terakhir ini sebanyak 625 orang” ungkapnya.    

Previous Post Dugaan KS: PSGA UINAM Tegaskan Belum Ada Laporan Resmi, Korban Didorong Segera Melapor
Next Post Itjen Kemenag RI Apresiasi UIN Alauddin atas Capaian Saldo Nol Tindak Lanjut Hasil Pengawasan