UIN Alauddin Online - Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) di UIN Alauddin Makassar semakin memanas ketika Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Prof. Muhammad Khalifa Mustami, memberikan dorongan semangat kepada mahasiswa baru Fakultas Sains dan Teknologi.
Di hadapan ratusan mahasiswa baru yang hadir di Gedung Auditorium Kampus II UIN, Prof. Muhammad Khalifa Mustami dengan tegas mengingatkan bahwa menyelesaikan kuliah tepat waktu adalah hal yang sangat penting.
"Semua mahasiswa baru harus menyelesaikan kuliah tepat waktu, tidak boleh lebih dari 4 tahun," pesan Mantan Dekan Fakultas Sains dan Teknologi ini, Rabu (30/8/2023).
Menurut Guru Besar Metodologi Penelitian ini, Mahasiswa tidak boleh berlama lama dengan alasan untuk mendapatkan banyak pengalaman.
"Kuliah harus dijalani dengan efisien, tidak berlama-lama dengan alasan untuk mendapatkan banyak pengalaman, karena banyak pengalaman berharga di luar sana yang bisa diraih setelah menjadi alumni," katanya.
Pada kesempatan itu juga, Dia menekankan bahwa wadah PBAK adalah tempat untuk membangun kekuatan emosional yang akan digunakan untuk meraih kesuksesan di Fakultas Sains dan Teknologi.
"PBAK ini bukan tempatnya kekerasan, tapi ini merupakan wadah media untuk membangun kebersamaan dan kepribadian yang lebih baik," tegasnya.
Prof. Khalifa juga memberikan pesan khusus kepada mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi.
"Mahasiswa Saintek tidak boleh cengeng, tidak boleh lembek. Dan tidak boleh menjadi generasi strawberry, generasi stroberi itu adalah generasi yang suka rebahan. Sedikit-sedikit loyo, tidur, ngantuk, dan seterusnya. Dibutuhkan kekuatan mental dan fisik yang luar biasa,"
Mengakhiri sambutannya dengan menyatakan harapannya agar Mahasiswa menjaga ketertiban dan kebersihan kampus.