Gambar Kartu Perpustakaan akan Ditarik

Kartu Perpustakaan akan Ditarik

UIN Online – Anda mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin yang telah terdaftar ataupun yang baru ingin mendaftar sebagai anggota Perpustakaan UIN, mulai Januari nanti, kartu anggota lama perpustakaan akan ditarik dari peredaran.

Sejalan dengan pengembangan perpustakaan kampus II ke arah multi media, nantinya kartu perpustakaan UIN yang baru akan menggunakan sistem 'number scan'. Karena itu buat Anda mahasiswa lama diwajibkan mengembalikan kartu lama untuk ditukarkan dengan kartu yang baru.

Sedangkan bagi mahasiswa yang baru ingin mendaftarkan dirinya sebagai anggota Perpustakaan UIN, menurut kepala Perpustakaan UIN, Irfan Muliadi MA, saat ditemui Jumat (03/12/2010), akan langsung diberikan kartu perpustakaan yang baru.

"Pengelolaan sistem administrasi perpustakaan sudah kami ubah. Sejalan dengan itu, kartu perpustakaan juga harus diganti dengan yang baru, karena kita mengarah ke perpustakaan multi media. Apalagi buku-buku juga telah dipasangi alat pendeteksi agar tidak mudah dicuri,” kata Irfan.
Previous Post Indosat Ooredoo Gelar Audiensi di UIN Alauddin Makassar Bahas IM3 Corner untuk Kewirausahaan Mahasis
Next Post Andi Muhammad Syafar, Dosen UINAM Tekankan Pentingnya Literasi IT Berbasis Medsos di Tengah Gempuran