UIN Alauddin Online - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-25 Dharma Wanita Persatuan dan Hari Ibu ke-96, Dharma Wanita Persatuan UIN Alauddin Makassar menggelar kegiatan sosial.
Kegiatan ini berupa kunjungan ke Panti Sosial Balai Lansia Gau Mabaji dan Panti Asuhan Al Huda di Kabupaten Gowa, Kamis (19/12/2024).
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan UIN Alauddin Makassar, Ny. Hj. Suhartini Hamdan beserta para pengurus ini, bertujuan untuk berbagi kasih dan perhatian kepada para lansia dan anak-anak panti asuhan. Dalam kunjungan ini, Dharma Wanita Persatuan memberikan berbagai bantuan berupa sembako, dan perlengkapan lainnya.
Dalam sambutannya, Ny. Hj. Suhartini Hamdan menyampaikan, “Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap sesama, khususnya para lansia dan anak-anak yang membutuhkan uluran tangan. Semoga bantuan yang kami berikan dapat bermanfaat dan memberikan sedikit kebahagiaan bagi mereka. Mari kita jadikan momen Hari Ibu ini sebagai momentum untuk meningkatkan kepedulian kita terhadap sesama.”
Lebih lanjut, Ny. Hj. Suhartini Hamdan berharap kegiatan sosial seperti ini dapat terus dilakukan secara berkelanjutan. “Dengan saling berbagi, kita dapat menciptakan lingkungan yang lebih harmonis dan penuh kasih sayang,” ujarnya.
Para penghuni panti sosial dan panti asuhan menyambut hangat kedatangan Dharma Wanita Persatuan UIN Alauddin Makassar. Mereka merasa senang dan terharu atas perhatian yang diberikan. “Kami sangat berterima kasih atas kunjungan dan bantuan yang diberikan. Semoga Allah SWT membalas semua kebaikan Ibu-ibu semua,” ungkap salah seorang penghuni panti.
Kegiatan sosial yang dilakukan oleh Dharma Wanita Persatuan UIN Alauddin Makassar ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi organisasi lain untuk turut serta dalam kegiatan sosial kemasyarakatan. Dengan demikian, semangat gotong royong dan kepedulian sosial dapat terus tumbuh dan berkembang di tengah masyarakat.