Gambar HMJ TI UIN Alauddin Sukses Gelar Aifest

HMJ TI UIN Alauddin Sukses Gelar Aifest

UIN Online - Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Teknik Informatika (TI) UIN Alauddin Makassar sukses menggelar Alauddin Informatic Festival (Aifest) 2019, di Benteng Rotterdam, Makassar, Sulsel.
Kegiatan itu berlangsung selama dua hari yakni tanggal 26 hingga 27 Oktober, dengan tema Millenials With Pride.
Tema tersebut diusung karena perlunya kawula muda untuk meningkatkan kompetensi dan kemampuannya dalam bidang sains dan teknologi, agar kelak indonesia dapat menghasilkan kaula muda yang berkualitas dan dapat bersaing dengan dengan negara lain di masa depan.
Ketua Panitia Aifest 2019 Alam Pelangi Istiqha mengatakan, Alauddin Informatic Festival tahun ini dimeriahkan dengan E-sport PUBG, pameran komunitas hingga Komika Makassar.
“Dan tentunya kami menghadirkan special performance yakni Natinson, yang memecahkan suasana pada malam hari itu,” katanya.
Ia menambahkan, antusias penonton juga semakin membeludak di Alauddin Informatic Festival tahun ini.
Previous Post Kebijakan Rektor, Hanya 31 Mahasiswa FEBI UIN Makassar Diwisuda
Next Post Tingkatkan Status Akreditasi, Prodi Ilmu Perpustakaan UIN Makassar Susun ISK