Gambar UIN Alauddin Beri Peluang Bagi Penyandang Disabilitas

UIN Alauddin Beri Peluang Bagi Penyandang Disabilitas

UIN Online - UIN Alauddin Makassar memberikan peluang dan kebijakan khusus bagi mahasiswa yang berkebutuhan khusus atau penyandang disabilitas untuk menempuh pendidikan di Kampus Peradaban tersebut.
Penyandang disabilitas memang telah diberikan kesempatan. Terlebih lagi memang sudah ada yang terdaftar sebelumnya, kata Rektor UIN Alauddin Makassar Prof Musafir. 
Para peserta berkebutuhan khusus, lanjut Prof Musafir adalah isu global yang banyak dibicarakan. 
Selama ini kami sebenarnya belum berani merespons karena ketersedian fasilitas yang dibutuhkan belum sepenuhnya bisa kami hadirkan, kata Guru Besar Sosiologi Agama tersebut.
Ia menambahkan, untuk naik di lantai 2, 3 hingga 4 belum dilengkapi dengan lift bagi penyandang cacat (difabel) atau mungkin kebutuhan-kebutuhan lain fasilitasnya belum tersedia. 
Tetapi nantilah kita lebih lanjut lagi apakah akan ada kelas khusus atau akan disediakan alat-alat khusus untuk kalangan difabel ini, ucapnya.
 
Previous Post Tuan Rumah Diklat BPIP, Rektor UIN Alauddin Tekankan Tiga Kompetensi Dosen
Next Post Prof. Ayman Bahas Evolusi Studi Islam, Kemenag Paparkan Beasiswa BIB