Gambar Tingkatkan Kualitas Guru, FTK UIN Makassar dan Pemkab Bombana Jalin Kerjasama PPG 2024

Tingkatkan Kualitas Guru, FTK UIN Makassar dan Pemkab Bombana Jalin Kerjasama PPG 2024

UIN Alauddin Online - Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Alauddin Makassar dan Pemerintah Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara menjalin kerjasama terkait Pendidikan Profesi Guru (PPG) tahun 2024.

Kerjasama ini ditandai dengan penandatangan MoU dari dua instasi di Ruang Dekan FTK UIN Alauddin Makassar, Senin, 17 April 2024. Penandatangan ini dilakukan oleh Dekan FTK dan Kabag Kesra Bombana.

Disaksikan rombongan Pemda Bombana, Wakil Dekan I, dan III, serta Ketua dan Sekretaris Program Studi Pendidikan Profesi Guru (PPG) UIN Alauddin Makassar.

Dekan FTK Dr Andi Achruh M Pd I mengatakan bahwa Perjanjian ini menandai komitmen bersama antara Pemerintah Daerah Kabupaten Bombana dan UIN Alauddin Makassar dalam meningkatkan kualitas pendidikan guru di daerah tersebut. 

“Melalui kerjasama ini, diharapkan para guru yang berada di wilayah Kabupaten Bombana dapat mengikuti Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dalam Jabatan dengan lebih baik dan efektif,” katanya.

Andi Achruh berharap kualitas pendidikan guru di Kabupaten Bombana dapat terus meningkat, sehingga mampu menciptakan lingkungan pembelajaran yang lebih baik dan berdampak positif bagi perkembangan pendidikan di daerah tersebut.

Semenatara itu Kabag Kesra Kabupaten Bombana menyampaikan pentingnya kerjasama antara Pemda dan perguruan tinggi dalam mempersiapkan para guru untuk mendapatkan pendidikan profesional yang berkualitas. 

“Inilah pentingnya sinergi antara Pemda dan FTK UIN Alauddin Makassar, serta upaya untuk meningkatkan kualitas pembelajaran melalui pelatihan dan pendampingan yang intensif bagi para calon guru,” pungkasnya.

Previous Post Pemerintah Akselerasi Sertifikasi Halal Produk Makanan-Minuman di 3.000 Desa Wisata
Next Post Dosen Ilmu Falak UIN Alauddin Bawa Materi di Pelatihan Kepenulisan Media Insight