Gambar Rangkaian Kegiatan Book Fair UIN Alauddin Berakhir

Rangkaian Kegiatan Book Fair UIN Alauddin Berakhir

UIN Online – Setelah lima hari berlangsung, kegiatan Book Fair yang digelar Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Peradilan Agama Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar berakhir.

Penutupan kegiatan ini berlangsung di bekas gedung Perpustakaan Kampus I Gunungsari, Sabtu (14/05/2011) malam.

Ketua jurusan Peradilan Agama, Abd Halim Talli SAg MAg dalam sambutannya mengaku bangga dengan apa yang telah dilaksanakan mahasiswanya.

“Kesuksesan mahasiswa dilihat dari sejauh mana kreativitas mahasiswa dalam melaksanakan kegiatan yang bermanfaat seperti book fair ini. Semoga kegiatan serupa rutin dilakukan setiap tahunnya,” ujar Abdul Halim.

Dekan Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) UIN Alauddin Prof Dr Ambo Asse MA dalam sambutannya mengatakan bahwa apa yang telah dilaksanakan HMJ Peradilan adalah suatu prestasi.

“Jangan hanya beranggapan bahwa jika ada demo mahasiswa syariah yang mempelopori, akan tetapi menjadi kenyataan bahwa mahasiswa syariah yang pertama melaksanakan book fair,” ujarnya. (*)

*Pemenang Lomba Book Fair UIN Alauddin
1.Fashion Show :
•A Nurwahdah (RA UIN Alauddin)
•A Farina Aura (TK Almirah)
•Muh Ferdiansyah (RA UIN Alauddin)

2.Cerdas Cermat :
•SMP Negeri 16 Makassar
•SMP PGRI Makassar
•SMP Negeri 15 Makassar

3.Pidato Bahasa Indonesia :
•Nurul Hikmah (SMA Nasional)
•Sumardi (SMA 1 Parangloe)
•Misbahuddin (MAN 3 Makassar)

4.Pidato Bahasa Inggris :
•Nur Faizah (MAN PK Makassar)
•Reski Fitriani (SMA Nasional)
•Aisyah Fitriani (SMK Telkom)

5.Lomba Mewarnai :
•Novianti Khusnul (RA UIN Alauddin)
•Anika Oktavia (TK Almirah)
•Dinda (TK Almirah)
Previous Post LP2M UIN Alauddin Makassar Sukses Dukung Program Prioritas Sulsel Melalui Pengabdian Masyarakat
Next Post GenBI Sukses Gelar The Article Writing Competition Batch 2