Gambar Prodi BSA Gelar Mahrajan Alauddin Araby 2024 diikuti Peserta dari Berbagai Kampus

Prodi BSA Gelar Mahrajan Alauddin Araby 2024 diikuti Peserta dari Berbagai Kampus

UIN Alauddin Online - Program Studi (Prodi) Bahasa dan Sastra Arab (BSA) Fakultas Adab dan Humaniora (FAH) gelar Mahrajan Alauddin Araby 2024 dalam rangka memperingati milad ke-57 tahun.

Kegiatan ini menghadirkan berbagai perlombaan berbasis keterampilan Bahasa Arab, seperti Qira'atul Kutub, Qira'atus Syi'r, Al-Khithabah, Al-Munazharah, dan Al-Khath Al-Araby. Seluruh lomba dinilai oleh dewan juri yang terdiri dari dosen-dosen ahli Bahasa Arab, memastikan kredibilitas dan kualitas penilaian.

Mahrajan ini diikuti oleh peserta dari berbagai kampus ternama, seperti Universitas Negeri Makassar (UNM), Universitas Hasanuddin (Unhas), Universitas Muhammadiyah Makassar (Unismuh), Sekolah Tinggi Ilmu Bahasa Arab (STIBA), dan Universitas Muslim Indonesia (UMI).

Dekan Fakultas Adab dan Humaniora, Prof Barsihannor saat memberikan sambutan dalam acara pembukaan mengapresiasi kegiatan yang diadakan Prodi BSA ini. menurutnya ini kegiatan yang luar biasa dan patut diberikan dukungan.

Ia mengatakan selamat bertanding kepada seluruh peserta, ia menyampaikan kegiatan ini tidak hanya sebagai ajang perlombaan tetapi sebagai ajang silaturahmi.

"Kegiatan ini diharapkan menjadi ajang yang tidak hanya mempererat silaturahmi antar-kampus tetapi juga meningkatkan kecintaan mahasiswa terhadap Bahasa Arab sebagai bahasa ilmu pengetahuan dan budaya Islam," ujarnya.

**Irham Sari

Previous Post Mahasiswa S2 Kesmas UIN Makassar Edukasi Masyarakat Jeneponto Gizi Lokal untuk Atasi Stunting
Next Post Bina PPPK Tahap I dan CPNS 2024, Rektor UIN Makassar Tanamkan Nilai Budaya Kerja Kemenag