Gambar Lomba Debat Tiga Bahasa Ditunda

Lomba Debat Tiga Bahasa Ditunda

UIN Online - Lomba Debat Tiga Bahasa UIN Alauddin Makassar yang direncanakan dilaksanakan Oktober ini, harus kembali ditunda. Pasalnya, panitia pelaksana sedang fokus pada kegiatan temu alumni dan beasiswa Bidik Misi.

"Mengingat kegiatan temu alumni tinggal dua minggu, maka kami sebagai panitia fokus dulu pada kegiatan tersebut, juga pada Bidik Misi" kata kabag kemahasiswaan Dra Nuraeni Gani MM, saat ditemui di ruangannya, Senin (18/10/2010).

Selain karena kepanitian fokus pada kegiatan temu alumni dan beasiswa Bidik Misi, yang menjadi ganjalan adalah para peserta yang belum memasukkan makalah untuk lomba debat tersebut.

"Sebenarnya masih ada tiga fakultas yang belum memasukkan makalahnya. Sembari kami menunggu makalah mereka, kami mengurusi dulu  temu alumni dan kegiatan lainnya," tambahnya.

Nuraeni menambahkan, urgensi dari kegiatan lomba itu tak lain membuat mahasiswa memiliki pengetahuan bahasa dan percaya diri dalam berbahasa asing, didepan khalayak.

Pemenang dari lomba debat ini, memiliki peluang besar untuk mewakili UIN Alauddin Makassar, dalam Pekan Ilmiah, Olahraga, Seni dan Riset (Pionir), di STAIN Watampone, Kabupaten Bone, November mendatang. (*)
Previous Post Riset Peternakan Sapi di Bulukumba, WR III UIN Alauddin Makassar dan Tim Dapat Dana Hibah Rp 5 M
Next Post Dua Tim Dosen UIN Alauddin Makassar Lolos Pendanaan Riset, Dapat Rp10 M