Gambar Kukuhkan 3 Guru Besar, Rektor Tekankan Implementasi Keilmuan Guna Kemajuan Anak Bangsa

Kukuhkan 3 Guru Besar, Rektor Tekankan Implementasi Keilmuan Guna Kemajuan Anak Bangsa

UIN Alauddin Online - Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, Prof Hamdan Juhannis telah mengukuhkan tiga guru besar dalam Sidang Senat Terbuka Luar Biasa di Gedung Auditorium Kampus II UIN Alauddin, pada Rabu, 24 April 2024.

Ketiga guru besar yang dikukuhkan adalah Prof Dr Sohrah, M Ag dalam Bidang Ilmu Tafsir di Fakultas Syariah dan Hukum. Selanjutnya, Prof Dr Firdaus Muhammad, M Ag, dalam bidang Ilmu Komunikasi Politik Islam di Fakultas Dakwah dan Komunikasi. Serta Prof Dr Muhammad Sabri, M Ag, dalam Bidang Ilmu Filsafat Islam di Fakultas Syariah dan Hukum.

Prof Hamdan dalam sambutannya menekankan bahwa memiliki pengetahuan tanpa mengimplementasikannya tidak memiliki arti, sebaliknya, ilmu harus digunakan untuk mendorong kemajuan anak bangsa.

“Bukanlah orang yang paling cerdas yang dapat bertahan di masa depan. Bukanlah orang yang paling kuat yang dapat bertahan di masa yang akan datang. Namun, merekalah yang dapat beradaptasi dari perubahan yang akan berhasil di masa depan,” ungkapnya.

Guru besar Sosiologi Pendidikan ini menjelaskan bahwa terdapat 5 renungan moral yang harus dimiliki oleh manusia, meskipun terasa pahit. Pertama, tidak ada orang yang benar-benar autentik dalam hidup ini; yang ada hanyalah orang yang memiliki dua wajah.

“Kedua, orang yang paling anda cintai dalam hidup adalah orang yang mungkin akan memberikan luka yang paling dalam. Ketiga, orang cenderung lebih menghargai penampilan fisik yang menarik daripada kecerdasan,” katanya

Keempat, dalam hidup ini, dua hal yang mendefinisikan seseorang adalah kesadaran saat tidak memiliki apa-apa dan keangkuhan saat memiliki segalanya.

“Kelima, ketika anda bahagia, anda menari dengan musiknya; ketika anda sedih, anda merenung dengan musiknya,” ucapny

Previous Post Pemerintah Akselerasi Sertifikasi Halal Produk Makanan-Minuman di 3.000 Desa Wisata
Next Post Dosen Ilmu Falak UIN Alauddin Bawa Materi di Pelatihan Kepenulisan Media Insight