Gambar Jaga Mutu Akademik, Ilmu Ekonomi UIN Alauddin Nilai Wawasan Mahasiswa Melalui Ujian Majelis

Jaga Mutu Akademik, Ilmu Ekonomi UIN Alauddin Nilai Wawasan Mahasiswa Melalui Ujian Majelis

UIN Alauddin Online - Prodi Ilmu Ekonomi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Alauddin Makassar menerapkan ujian majelis bagi mahasiswa penyelesaian studi. Ini sebagai komitmen prodi berakreditasi A itu dalam menjaga mutu akademik.

Komitmen ini disampaikan Sekretaris Prodi Ilmu Ekonomi Dr Alim Syariati, SE M Si saat membuka ujian proposal secara majelis di ruang ujian, Jumat, 3 Mei 2024.

Pihaknya menekankan, kepada dosen pembimbing dan dosen penguji agar berkomitmen untuk menjalankan ujian secara majelis dalam pengujian tugas akhir. 

"Ujian majelis menjadi komitmen bersama seluruh dosen pembimbing/penguji untuk menyelesaikan ujian proposal, hasil, munaqasyah secara majelis,” ungkapnya.

Menurutnya, melakukan pengujian tugas akhir secara majelis  akan memberikan suasana akademik yang lebih baik.

"Ujian mejelis ciptakan suasana akademik yang lebih baik dan menguji mental mahasiswa dalam mepertahankan penelitiannya,” terang Alim Syariati.

Ia mengatakan, melakukan ujian secara majelis, akan hadir kesepahaman antara penguji dan pembimbing atas substansi dari penelitian mahasiswa yang diuji.

"Ada kesepahaman antara penguji dan pembimbing terhadap substansi dari penelitian mahasiswa,” pungkasnya.

Previous Post Rektor UIN Alauddin Terima Kunjungan Rektor Al-Mustafa University Iran
Next Post Rektor UIN Alauddin Sambut Tim Asesor BAN-PT, Tekankan Sinergi dan Optimisme Prodi AFI