Gambar HMJ BSI Gelar English Contest dan Festival Sastra

HMJ BSI Gelar English Contest dan Festival Sastra

UIN Online - Himpunan Mahasiswa Jurusan (BSI) berkolaborasi dengan Jurusan menggelar English Contest dan Festival Sastra. Kegiatan tersebut berlangsung di Parkiran Fakultas Adab dan Humaniora (FAH) UIN Alauddin Makassar. Selasa (27/03/2018)
Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari pada 26 hingga 28 Maret 2018 tersebut merupakan kali pertamanya diadakan oleh HMJ BSI. Rangkaian acara diantaranya, spelling B, puisi, cerdas cermat, writing contest yaitu, essay, fiksi, serta cerpen.
Kegiatan tersebut diawali dengan literary march yang menunjukkan parade budaya dari luar negeri dengan berkeliling kampus.
 
Tak hanya itu, hari terakhir pada Rabu (28/03/2018) akan dilaksanakan Seminar sastra dan kepenulisan di Perpustakaan UIN Alauddin Makassar.
Peserta yang berpartisipasi merupakan angkatan 2015 hingga 2017. Setiap kelas pun berpartisipasi dalam parade budaya.
Ketua Panitia Winasri asni berharap, kegiatan ini tidak dihilangkan tetapi berlanjut walaupun banyak kendala yang dihadapi.
Semoga tahun depan dapat dilaksanakan kembali sehingga, ada generasi selanjutnya, pungkasnya.
Previous Post Unggul Tata Kelola Keuangan: UIN Alauddin Raih Penghargaan UAKPA Satker Terbaik 2024
Next Post UIN Alauddin Makassar Raih Treasury Awards KPPN II Makassar Kategori Transaksi CMS Tertinggi