Gambar Haeruddin Raih Gelar Doktor Bidang Pendidikan dan Keguruan di Pascasarjana UIN Alauddin Makassar

Haeruddin Raih Gelar Doktor Bidang Pendidikan dan Keguruan di Pascasarjana UIN Alauddin Makassar


UIN Alauddin Online - Pascasarjana Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar menggelar Sidang Promosi Doktor pada Bidang Pendidikan Dan Keguruan, oleh Haeruddin di Gedung Profesi Pendidikan Guru (PPG), Selasa 26 Juni 2024.

Haeruddin S Pdi M Si berhasil meraih gelar doktor (S3) setelah memaparkan disertasinya berjudul Pembaharuan Pendidikan di Pondok Pesantren Al Mawaddah Warahmah Kolaka.

Ia menjelaskan proses perubahan pembaruan pendidikan di Pondok Pesantren Mawaddah Warahmah Kolaka bersifat evolutif dan terencana yang terjadi setidaknya dengan tiga bentuk, konservatif terutama pada fase awal; reformatif pada masa kepemimpinan pertengahan dan transformatif pada masa terakhir.

"Ada lima aspek, yakni aspek tujuan pendidikan, aspek manajemen, aspek proses belajar, aspek kurikulum dan aspek tenaga pengajar," tuturnya.

Lebih lanjut, Pria kelahiran Sulawesi Tenggara itu mengatakan, fungsi dan implikasi pembaruan pendidikan di pesantren tetap mempertahankan fungsi utamanya yaitu transmisi dan transfer ilmu pengetahuan islam, pemeliharaan tradisi islam serta supplier ulama.

"Dengan dibukanya lembaga-lembaga pendidikan lainnnya dan diterima mu'adalah, memungkinkan alumni pesanteren tersebut untuk berkiprah tidak hanya pada sektor informal tetapi juga pada sektor formal," ucapnya.

"Disamping itu, pendidikan di Pesantren juga mempunyai implikasi terhadap perubahan fungsi pendidikan menjadi semakin kuat, jumlah santri yang meningkat, meningkatkan strata ekonomi pengasuh dan zuriyahnya, pergeseran tradisi dan kebiasaan santri, dan berubahnya relasi antara santri dengan guru dan antara santri dengan kyainya," Ia mengakhiri.

Previous Post UIN Alauddin Raih Penghargaan Treasury Awards KPPN II Makassar Kategori Transaksi CMS
Next Post UIN Alauddin Makassar Masuk 5 Besar PTKN Terbaik se-Indonesia Versi AD Scientific Index 2025