UIN Alauddin Online - Program Studi (Prodi) Fisika, Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UIN Alauddin Makassar melakukan dialog dengan mahasiswa tentang evaluasi dan tindak lanjut program layanan kemahasiswaan.
Kegiatan seminar ini bertujuan untuk melakukan pengembangan jurusan dan peningkatan mutu mahasiswa menuju prodi yang andal dan berkualitas.
Pelaksanaan seminar bertempat di ruang Lecture Theatre (LT) Fakultas Sains dan Teknologi UIN Alauddin Makassar pada pukul 13.00 s.d. 16.00 WITA. Kegiatan seminar ini dihadiri oleh dosen, laboran dan mahasiswa Fisika FST UIN Alauddin Makassar.
Dialog ini sebagai bahan evaluasi agar Prodi Fisika bisa semakin memaksimalkan kualitas pelayanan untuk para mahasiswa yang menimba ilmu di jurusan tersebut.
Tak hanya itu, dialog yang dibingkai dengan seminar ini adalah sebagai wadah dalam melakukan upaya pengembangan Prodi Fisika FST, UIN Alauddin Makassar di masa-masa mendatang.
Selain itu pula, dialog bersama mahasiswa juga sebagai upaya peningkatan mutu mahasiswa untuk menuju Prodi Fisika FST, UIN Alauddin Makassar yang memiliki sumber daya manusia yang andal dan berkualitas.
Selain mahasiswa, kegiatan ini juga menjadi bahan evaluasi bagi para peserta yang hadir pada dialog tersebut, seperti dosen, serta laboran Prodi Fisika, Fakultas Sains dan Teknologi UIN Alauddin Makassar.