Gambar BEM FDK Bicara Keilmuan dalam Filsafat

BEM FDK Bicara Keilmuan dalam Filsafat

UIN Online – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Universitas Islam Negeri (UIN) menggadakan kajian umum. Kegiatan ini berlangsung di ruangan LT FDK, Kamis (24/03/2011) lalu.

Kajian rutin yang diadakan oleh BEM FDK kali ini mengangkat tema filsafat. Dr Mustari Mustafa M Pd salah satu dosen FDK ini menjelaskan bahwa berfilsafat bukanlah monopoli para filsuf saja.

”Filsafat tak hanya mempelajari tentang monopoli filsuf saja tapi juga perilaku setiap orang. Sadar atau tidak, kita sedang berfilsafat pada saat kita menghadapi atau sedang memecahkan masalah. Sebab itu menuntut kita memberi jawaban secara konkret baik dalam kedukaan kita sebagai individu maupun sebagai warga masyarakat,” kata Mustari.

Kajian rutin yang diselenggarakan oleh BEM FDK UIN Alauddin ini mendapat dukungan yang cukup baik dari mahasiswa yang hadir di kajian itu. Salah satu mahasiswa jurusan Jurnalistik, Iwan.

“Saya cukup antusias dengan kajian-kajian yang diadakan oleh BEM karena di sini kami bisa menambah ilmu. Apalagi materi kali ini filsafat,” ungkap mahasiswa semester II ini saat diwawancarai setelah mengikuti kajian. (*)
Previous Post Prof. Andi Aderus dalam Pandangan TGB: Berilmu, Berbakti, dan Moderat
Next Post Expo Kewirausahaan 2025 Mahasiswa Akuntansi Angkatan 2022 .