Gambar UKM LIMA Washilah UIN Alauddin Buka Pendaftaran IHTJ Ke XX

UKM LIMA Washilah UIN Alauddin Buka Pendaftaran IHTJ Ke XX

UIN Alauddin Online – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Lembaga Informasi Mahasiswa Alauddin (LIMA) Washilah UIN Alauddin Makassar membuka pendaftaran In House Training Jurnalistik (IHTJ XX), kegiatan ini menjadi pintu masuk untuk bergabung di lembaga yang bergerang di bidang kejurnalistikan.

Kegiatan IHTJ mengangkat tema ” Inisiator Pembaharuan” sebagai bentuk pelaksanaan regenarasi yang melahirkan pemikiran berbeda dan warna baru agar menciptakan ruang redaksi yang plural.  Pendaftarannya mulai dibuka sejak tanggal 12 juni hingga 18 juli 2021 mendatang.

Adapun syarat pendaftaran  yaitu: Mahasiswa Aktif semester 2-4 dibuktikan dengan surat aktif kuliah / FC slip pembayaran SPP / KRS / keterangan lain yang dapat jadi acuan. Selanjutnya membayar biaya registrasi sebesar 20K, dan terakhir, mengisi kolom pendaftaran di link berikut: http://bit.ly/Form-IHTJ-XX

Selain itu, UKM LIMA dapat menjadi wadah untuk mengasah keterampilan disejumlah bidang, seperti kepenulisan, desain dan layout, fotografi, videografi dan penyiaran. 

Pimpinan umum Washilah Arya Nur Prianugraha menuturkan bahwa mahasiswa perlu paham tentang Media Kampus dimana UKM LIMA Washilah adalah wadah bagi setiap mahasiswa yang tertarik di bidang jurnalistik.

“Washilah perlu dipahami sebagai media Mahasiswa UIN Alauddin, produk dari UKM LIMA. Serta UKM yang mewadahi setiap mahasiswa yang tertarik pada bidang jurnalistik. Tanpa terkecuali,” ucapnya.

Selain itu, ketua panitia pelaksana IHTJ Fikri berharap, semoga diadakannya kegiatan ini bisa memantik mahasiswa untuk terjun ke bidang jurnalistik agar mampu membekali diri mengetahui informasi yang kredibel dan mana informasi yang hoax.

“Semoga di era digital ini mahasiswa tahu informasi mana yang hoax dan mana yang kredibel. Serta teman-teman tau bagaimana proses informasi diolah sampai bisa dijadikan berita yang layak disampaikan ke publik,” harapnya.

Previous Post Gelar Alhamdic 2024, FKIK UIN Alauddin Makassar Hadirkan Pembicara Internasional
Next Post Bahas Maqashid Al-Syariah, ICOCIL 2024 Hadirkan Keynote Speaker dari Berbagai Negara.