Gambar UKM eSA Gelar Dialog “Haruskah Pemuda Bersumpah Ulang?”

UKM eSA Gelar Dialog “Haruskah Pemuda Bersumpah Ulang?”

UIN Online--Unit Kegiatan Mahasiswa(UKM) Seni Budaya eSA Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin makassar, peringati Hari Sumpah Pemuda dengan menggelar dialog “Haruskah Pemuda Bersumpah Ulang?”. Dialog yang dilaksanakan di gedung PKM kampus II ini menghadirkan Dr. Moh Sabri AR dan Muhammad Ridho sebagai pembicara dialog.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Rektor bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Dr H Natsir Siola MAg yang diadaulat untuk membuka kegiatan serta memberikan sambutan. Dalam sambutannya, ia mengapresiasi kegiatan yang digelar anggota UKM SB eSA ini. “saya mengapresiasi kegiatan yang dilakukan UKM SB eSA.”

85 tahun deklarasi Sumpah Pemuda, pemuda-pemuda eSA menganggap pentingnya sebuah peringatan untuk janji pemuda terdahulu, yang mungkin terlupakan oleh pemuda hari ini. Dengan kosep menarik dan tema dialog yang sexy, eSA mengajak seluruh pemuda Makassar untuk menyukseskan peringatan ini.

Selain menggelar dialog, Peringatan Hari Sumpah Pemuda ini juga dirangkaikan dengan teatrikal selain itu, panitia juga menyiapkan panggung berartistik unik dari koran untuk pertunjukkan musik dan sastra di sela-sela dialog. Seluruh peserta yang hadir juga harus duduk beralaskan Koran.

Previous Post Dekan FAH Resmi Membuka Seminar Linguistik dan Peringati HUT ke-26 BSI
Next Post Wakil Dekan 1 FAH Bahas Pentingnya Literasi pada Dialog Buku dan Penulisan di Maros