UIN Alauddin Online - Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Alauddin Makassar menjadi tuan rumah dalam kegiatan Dialog Luar Studio yang diselenggarakan oleh RRI Pro 1 Makassar.
Kegiatan yang bertajukMentalitas Generasi Muda Pasca Pemilu 2024 ini berlangsung di Lecture Theater FDK UIN Alauddin Makassar pada Rabu, 29 Mei 2024.
Dalam kegiatan ini, Dekan FDK UIN Alauddin Makassar, Prof Rasyid Masri menjadi salah satu narasumber, mengupas tuntas mengenai peran dan mentalitas generasi muda setelah Pemilu 2024.
Dia menekankan pentingnya keterlibatan aktif pemuda dalam proses demokrasi dan penguatan karakter kebangsaan pasca pemilu.
Selain Dekan FDK, dialog ini juga menghadirkan narasumber dari Koordinator Pemantau Pemilu LSKP, M. Kafrawy Saenong, S.Sos., M.Si., yang memberikan pandangan mendalam tentang dinamika pemilu dan bagaimana hasil pemilu mempengaruhi sikap dan perilaku generasi muda.
Menurutnya, generasi muda memiliki peran strategis dalam menjaga keberlanjutan demokrasi dan memastikan bahwa hasil pemilu dapat mengarah pada perubahan positif bagi masyarakat.