Gambar Prodi BSA UIN Alauddin Makassar Gelar Seminar Internasional

Prodi BSA UIN Alauddin Makassar Gelar Seminar Internasional

UIN Alauddin Online - Program Studi (Prodi) Bahasa dan Sastra Arab (BSA) Fakultas Adab dan Himaniora (FAH) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar menggelar Seminar Internasional bertajuk “Peran Bahasa Arab dalam Mengkonsilidasi Sentralisasi Islam” di LT FAH, Kamis 18 Juli 2024.

Seminar internasional itu bertujuan untuk meningkatkan kemampuan bahasa arab mahasiswa FAH, terutama Prodi BSA.

Kegiatan tersebut menghadirkan dua narasumber, yakni Wakil Dekan Fakultas Ilmu Islam Bidang Ekspatriat Al-Azhar Prof Saleh Ahmed Abdel Wahab dan Dekan Kuliah Putri Al-Azhar Prof Hamid Salah Al-Din Al-Sayyid Suleiman Al-Hodhud.

Dr Baso Pallawagau selaku Ketua Prodi BSA menuturkan, kegiatan ini sangat penting bagi mahasiswa karena dapat menjadi bekal untuk berkomunikasi dengan orang arab.

Ia berharap, kedepannya dunia internasional senantiasa membuka kesempatan dan peluang untuk berbagi pengetahuan dengan UIN Alauddin. 

"Semoga kedepannya, mahasiswa terus mendalami bahasa arab sebagai jalan memahami nilai-nilai agama," pungkasnya.

Salah seorang peserta, Pahri Padila mengaku sangat termotivasi setelah mengikuti seminar ini.

"Pembagian waktu dalam memberi asumsi pada otak dengan membaca dan menulis itu sangat penting untuk dibiasakan, terutama bahasa arab. Seperti yang disampaikan pemateri, sering-sering membaca dan menulis untuk mendapat asupan pengetahuan,” Ia mengakhiri.

Previous Post 5.612 Maba UIN Makassar Ikut PBAK di Masjid Agung Sultan Alauddin
Next Post Mahasiswa KKN UIN Alauddin Bangun Desa Berbasis Nilai Islami