Gambar Outbound di Maros, Mahasiswa PBI UIN Alauddin Eratkan Persaudaraan-Tingkatkan Soft Skill

Outbound di Maros, Mahasiswa PBI UIN Alauddin Eratkan Persaudaraan-Tingkatkan Soft Skill

UIN Alauddin Online - Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Alauddin Makassar mengikuti Outbound.

Outbound tersebut diadakan di Pattunuang Park, Kabupaten Maros, Sabtu, 18 November 2023 dan dipandu salah satu dosen PBI, Muhammad Syahruddin Nawir, S.Pd., M.Hum.

Syahruddin mengatakan kegiatan tersebut, mahasiswa dibagi menjadi beberapa kelompok dan diberi beberapa games untuk diperlombakan.

“Mahasiswa sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut,” katanya.

Kegiatan outbound di alam terbuka bermanfaat untuk meningkatkan soft skill, seperti pemecahan masalah, kepercayaan diri, kerja sama tim, kreativitas dan melatih menyusun rencana strategies.

“Selain membangun soft skill, kegiatan ini juga diharapkan dapat mempererat tali persaudaraan dalam dam membangun kekompakan dalam dan antarkelas,” pungkasnya.

Previous Post 5.612 Maba UIN Makassar Ikut PBAK di Masjid Agung Sultan Alauddin
Next Post Mahasiswa KKN UIN Alauddin Bangun Desa Berbasis Nilai Islami