UIN Online - Lembaga Informasi Mahasiswa Alauddin (LIMA) Washilah Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar menggelar perekrutan calon anggota baru. Samata, senin (21/10). Perekrutan ini adalah angkatan ke XIII, di ikuti oleh 45 mahasiswa dari berbagai jurusan se – UIN Alauddin. Scranning (penyaringan) berlangsung dua hari di sekitar Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM). Ketua umum UKM LIMA Washilah M. Srahlin Rifaid mengatakan bahwa tujuan diadakannya kegiatan ini adalah membangun generasi baru yang siap menjadi seorang jurnalis yang islami.
“Peserta harus memakai baju koran dan keliling di dalam kampus, ini merupakan mental dasar yang kami bangun. Kami ingin memperlihatkan kepada masyrakat kampus bahwa Washilah itu ada dan kreatif,” tambah mahasiswa jurusan jurnalistik ini disela – sela kesibukannya. Andien, mahasiswi semester III Jurusan Pendidkan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) mengaku senang mengikuti scranning sebagai tahap awal untuk menjadi anggota UKM LIMA. “Saya bersyukur UKM LIMA Washilah membuka perekrutan anggota baru, dengan begini saya bisa mengenal dunia jurnalistik tanpa harus masuk jurusan jurnalistik,” Ungkapnya.