Gambar LP2M adakan Lokakarya

LP2M adakan Lokakarya

UIN Online - Rektor UIN Alauddin Makassar diwakili oleh Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LP2M) Prof Dr H Bahaking Rama Ms mengemukakan bahwa lembaga-lembaga di UIN Alauddin Makassar harus menjadi pendukung utama terhadap usaha akreditasi prodi ke depan, termasuk LP2M, hal disampaikan saat membuka acara lokakarya prosedur dan tertib dokumentasi penelitian dan pengabdian kepada masyarakat UIN Alauddin Makassar di Hotel Hertansing Makassar, 21/12/2013.

selain itu, Dr Hj Aisyah Kara MA selaku ketua panitia mengungkapkan bahwa alasan diadakannya lokakarya ini adalah karena beluam adaya jalur prosedur dan tertib dokumentasi, di samping itu belum adanya panduan dalam kegiatan LP2M, tegasnya.Adapun yang menjadi narasuber adalah Prof Dr H Bahaking Rama Ma, Dr H A Rasyid Masri SAg. MPd MSi, Prof Dr HM Sattua Alang MA, Wayong Ph D

kegiatan ini diikuti oleh seluruh Wakil Dekan I Bidang Akademik, para ketua jurusan dalam lingkp UIN Alauddin Makassar sebanyak 55 orang.

Previous Post Dekan FAH Resmi Membuka Seminar Linguistik dan Peringati HUT ke-26 BSI
Next Post Wakil Dekan 1 FAH Bahas Pentingnya Literasi pada Dialog Buku dan Penulisan di Maros