UIN Online – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI), Marzuki Alie, hadir sebagai pembicara dalam kuliah umum yang diadakan UIN Alauddin Makassar, di gedung auditorium Kampus II UIN Alauddin, Samata Gowa Senin, (25/11).
Kegiatan yang mengangkat tema “peran DPR RI dalam pemberdayaan ekonomi keummatan, suatu upaya mewujudkan kesejahteraan RI” ini, menghadirkan Marzuki Alie sebagai pembicara sekaligus melaunching Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI).
Rektor UIN Alauddin Makassar, Prof Dr HA Qadir Gassing HT MS dalam sambutannya mengatakan, kehadiran tokoh negara di UIN ini patut diapresiasi, terlebih Marzuki adalah lulusan sarjana ekonomi dan sangat berkaitan dengan tema yang kita angkat.
“Selamat datang di kampus peradaban,” ujar Rektor
Lebih lanjut ia mengatakan, kehadiran FEBI sebagai fakultas baru di UIN membutuhkan sarana dan prasarana, serta tenaga pengajar yang berimbang. “Hal ini penting, demi mewujudkan UIN Alauddin Makassar sebagai perguruan tinggi ternama dan tersohor di kawasan timur Indonesia,” tegasnya.
Menanggapi hal ini, Marzuki Alie mengatakan ada tiga faktor yang menjadi tonggak berdirinya peradaban. Antara lain, sistem pemerintahan, sistem ekonomi, dan ilmu pengetahuan dan tekhnologi. “Tonggak berdirinya peradaban didukung oleh sistem pemerintahan, sistem ekonomi, dan ilmu pengetahuan dan tekhnologi,” katanya.