Gambar FST Adakan Lomba Foto dan Desain Berhadiah Rp 6,5 Juta

FST Adakan Lomba Foto dan Desain Berhadiah Rp 6,5 Juta

UIN Online - Anda para penggemar fotografi, desain, maupun desain grafis, jangan lewatkan kesempatan yang satu ini. Jurusan Teknik Informatika, Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas Islam Negeri (UIN) Makassar mengadakan lomba Desain Grafis dan Fotografi.

Lomba ini menawarkan hadiah total sebesar Rp 6,5 juta dan mulai dibuka pendaftaran Rabu sampai Kamis (08-09/2011). "Jangan lewatkan kesempatan mengikuti lomba desain grafis dan fotografi yang diadakan jurusan TI, UIN Alauddin," kata salah seorang panitia, Hasyaf, Senin (06/06/2011).

Hasyaf menambahkan bahwa diadakannya lomba bertema One Love One Soul In Music and Technologi ini untuk memberi semangat para pencinta seni. Karena selama ini UIN belum pernah mengadakan lomba foto maupun desain grafis.

"Tujuan diadakan event ini untuk memberikan semangat baru kepada para pecinta seni, baik itu seni musik, fotografi maupun desain grafis. Kenapa kami buat ini acara karena kami melihat di UIN, belum pernah mengadakan acara lomba foto, maupun lomba desain grafis," kata Hasyaf.

Bai yang berminat menjadi peserta, Anda dikenakan biaya kontribusi sebesar Rp 180 ribu (dengan bonus 5 bungkus rokok). Untuk info lebih lengkap hubungi panitia Hasyaf : 081543162819 atau Jum di nomor 081355566091 (*)

Syarat-syarat lomba Photography:
1. Tema Foto: "Wanita Muslimah" (Peserta akan disediakan model di tempat hunting)
2. Peserta terdiri dari mahasiswa/ pelajar dan umum
3. Kategori lomba: UMUM
4. Hunting foto diadakan di dalam area kampus II UIN Alauddin Samata yang dimulai pada pukul 10.00 wita.
5. Mengembalikan formulir pendafataran yang telah di isi dengan lengkap
6. Biaya Pendaftaran @ Rp 60.000,- (Free 1 bungkus Rokok ).
7. Peserta akan dianggap mengikuti Perlombaan apabila telah melakukan pengumpulan foto pada waktu yang telah ditetapkan yaitu paling lambat pada pukul 15.30 wita dan telah mendaftarkan diri.
8. Peserta lomba tidak diperkenankan melakukan olah digital (penambahan atau pengurangan) pada foto (Keaslian Foto sangat di Jaga).
9. Peserta yang kedapatan melakukan perubahan pada file asli sebatas yang telah di perbolehkan maka akan langsung dinyatakan gugur
10. Peserta lomba hanya dibebaskan melakukan Editing (Brightness, contrast, saturation, croping) Sebatas di kamera
11. Peserta tidak diperkenankan mempergunakan foto yang dihasilkan selama acara ini untuk   kepentingan komersial apapun.
12. Foto yang diserahkan atau yang dikumpul menjadi milik Panitia Penyelenggara INSPIRATION OF ART TECHNOLOGY, dengan copyright tetap di tangan fotografer.
13. Peserta dapat memilih maksimal 2 (dua) file foto, dalam format JPG (High Resolution) untuk diberikan kepada panitia berupa file asli (yang disave di komputer panitia, berlokasi di lokasi event setelah hunting selesai dilaksanakan).


Desain Grafis Contest
Syarat-syarat lomba Desain Grafis:

- Tema : "Membangun Teknologi Komunikasi Masa Depan"
- Peserta : Mahasiswa, Pelajar dan Umum
- Setiap peserta wajib mengisi dan mengembalikan formulir yang telah disediakan panitia
- Pendaftaran @ peserta ; Rp.60.000,- (mendapatkan 1 bungkus Rokok )
- Petunjuk Lomba :
o Peserta datang 30 menit sebelum Perlombaan
o Melakukan Registrasi ulang sebelum melakukan perlombaan
o Para Peserta lomba akan mengolah bahan - bahan gambar yang telah disediakan pada komputer dengan menggunakan software photoshop yang disediakan oleh panitia (bisa memilih dan memakai salah satu gambar, atau mengkombinasikan gambar-gambar yang ada, tergantung imajinasi dan kreatifitas peserta.
o Panitia tidak membatasi imajinasi peserta, jadi silahkan mendesain berdasarkan daya imajinasi dan daya seni masing-masing peserta.
o Setiap peserta harus membuat karyanya sendiri (orisinil) tanpa bantuan orang lain atau pihak manapun juga.
o Software Photoshop yang digunakan merupakan photoshop standar, dan menggunakan tools standar photoshop
o Jenis Font yang digunakan merupakan bawaan dari Windows, dan tidak ada penambahan Jenis Font.
o Ukuran Kertas atau lembar kerja yang diizinkan yaitu ukuran A4 (Width = 210 mm, Height = 297 mm)

Previous Post Pemerintah Akselerasi Sertifikasi Halal Produk Makanan-Minuman di 3.000 Desa Wisata
Next Post Dosen Ilmu Falak UIN Alauddin Bawa Materi di Pelatihan Kepenulisan Media Insight