UIN Online – Dekan baru Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Dr Muhammad Halifah Mustami MPd akan memproritaskan akreditasi beberapa program studi (prodi) di FST yang sampai sekarang ini belum memperoleh nilai akreditasi dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT).Hal tersebut diungkapkannya ketika ditemui UIN Online usai mengikuti pelantikan sebagai dekan FST, Jumat (27/05/2011) lalu. ”Hal yang akan menjadi prioritas saya setelah dilantik adalah berusaha mengakreditasikan beberapa prodi di FST yang sampai hari ini belum memperoleh akreditasi dari BAN PT,” kata Halifah.Selain memproritaskan akreditasi beberapa prodi yang belum terakreditasi Dr Halifah juga mengaku siap melajutkan program-program yang selama ini telah dilaksanakan FST seperti kerja sama dengan beberapa pihak seperti LIPI.“Saya akan tetap melanjutkan kerja sama yang sebelumnya telah dilaksankan FST seperti dengan LIPI sesuai dengan harapan rektor UIN Alauddin Prof Dr H A Qadir Gassing HT M dengan terlebih dahulu membangun komunikasi yang baik dengan dekan sebelumnya, para pimpinan, dosen dan pegawai FST,” tambah Halifah.Halifah mengikuti pelantikan sebagai dekan FST, Jumat (27/5/2011) lalu beserta dua pejabat baru UIN Alauddin yaitu asisten direktur (asdir) satu Program Pascasarjana (PPs) UIN Alauddin Prof Dr H Baso Midong MAg, dan asdir II PPs UIN Prof Dr Natsir A Baki. (*)