Gambar 83 Mahasiswa 	Program Profesi Ners Ikuti Seminar Akhir

83 Mahasiswa Program Profesi Ners Ikuti Seminar Akhir

UIN Online – Sekitar 83 orang Mahasiswa yang mengambil program profesi ners angkatan ke dua, mengikuti seminar akhir Departemen Keperawatan Jiwa dan Gerontik (Lansia) di Lecturer Theater (LT) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, Rabu (07/11/2012).

Acara yang berlangsung sejak pagi itu, menghadirkan kelompok empat dan lima sebagai pemateri yang jumlahnya mencapai 22 orang, hadir pula Ketua dan Sekertaris Jurusan Keperawatan beserta para pembimbing.

Menurut salah satu peserta seminar dari kelompok lima, Mita SKep, apa yang dipaparkan merupakan hasil dari praktek di Rumah Sakit Jiwa Provinsi Sulawesi Selatan dan di Panti Sosial Tresnawerda Gaumabaji, Gowa.“ Jadi, kami praktek tentang jiwa selama dua bulan dan Gerontik dua minggu”,, ujar sarjana Keperawatan UIN angkatan 2007 itu.

Dalam prakteknya, mereka mencoba merelevankan teori yang pernah mereka dapat selama di kelas dengan realitas di masyarakat. Termasuk, asuhan Keperawatan, Lansia,, bopsiko, social, dan spiritual.

Sementara itu, Ketua Jurusan Keperawatan, Ners Nurhidayah S.Kep M.Kes, mengaku mengapresiasi usaha mahasiswa menyelesaikan tugas yang telah diberikan.“ Meski masih banyak kekurangan tetapi saya sangat mengapresiasi usaha kalian”, ujarnya.

Dengan harapan, melalui kegiatan ini mahasiswa mampu menyamakan persepsi antara apa yang ada di teori dengan realitas di lapangan serta ajang mencari solusi dari setiap permasalahan yang terjadi pada saat praktek. Profesi ners sendiri merupakan kelanjutan Pendidikan Sarjana Keperawatan. Bertujuan di antaranya memberikan asuhan keperawatan pasien yang menjadi tanggung jawabnya serta mampu menggunakan proses keperawatan dalam menyelesaikan masalah klien. Sementara itu, profesi ners UIN sendiri untuk angkatan ke dua mencapai 88 orang, namun 5 orang diantaranya berhalangan hadir.

Previous Post Riset Peternakan Sapi di Bulukumba, WR III UIN Alauddin Makassar dan Tim Dapat Dana Hibah Rp 5 M
Next Post Dua Tim Dosen UIN Alauddin Makassar Lolos Pendanaan Riset, Dapat Rp10 M