Gambar VISITASI PROGRAM STUDI KOMUNIKASI

VISITASI PROGRAM STUDI KOMUNIKASI

UIN-Online Rektor UIN Alauddin menerima tamu dari Tim BAN-PT yang didampingi langsung oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan dan Kerjasama, Dekan dan Wakil I Fakultas Dakwah & Komunikasi, serta Kepala Biro AU & AAKK, untuk melakukan Visitasi program studi Ilmu Komunikasi pada Fakultas Dakwah Dan Komunikasi selama 3 (tiga) hari, dari tanggal 3 s/d 5 September 2013.

Ketua Tim Asesor BAN PT mengungkapkan bahwa kedatangan beliau ke UIN Alauddin Makassar  adalah bukan mencari-cari kesalahan, akan tetapi kedatangan kami kali ini adalah bagian dari kesempurnaan program studi yang dibina langsung oleh Fakultas Dakwah & Komunikasi. Selanjutnya Prof.Dr. E Tinambunan, MS menyampaikan kepada Rektor UIN Alauddin dalam hal ini Prof.Dr. H. A Qadir Gassing HT, MS bahwa tahun ini, akan banyak  divisitasi sekitar 209 program studi se Indonesia dengan hanya 8 (delapan) orang Tim. Oleh itu, selaku ketua Tim mengharapkan kepada DR. Hj  Muliaty Amin, MA selaku Dekan Fakultas Dakwah & Komunikasi kiranya serius untuk mempersiapkan dokumen-dokumen yang diperlukan, sehingga kami dapat mudah memeriksanya.

Qadir juga, menyampaikan terimah kasih atas kunjungan Tim  Asesor BAN PT untuk mau melakukan Asesmen ke program studi Ilmu komunikasi, kiranya kalau ada yang tidak berkenan atau terjadi kekurangan pada visitasi Program studi kami, rektor berharap supaya diberi pembekalan atau perhatian khusus demi kemajuan program studi tersebut. Kemudian kepada ibu dekan dan seluruh stafnya kiranya dapat dilayani dan bekerja keras untuk mencapai tujuan yang diinginkan oleh stakeholder.

Previous Post Dugaan KS: PSGA UINAM Tegaskan Belum Ada Laporan Resmi, Korban Didorong Segera Melapor
Next Post Itjen Kemenag RI Apresiasi UIN Alauddin atas Capaian Saldo Nol Tindak Lanjut Hasil Pengawasan