Gambar UKM Black Panther Terima Anggota Baru

UKM Black Panther Terima Anggota Baru

UIN Online – Setelah Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) bela diri Teakwondo merekrut anggota baru, kini giliran UKM bela diri Black Panther membuka pendaftaran anggota baru bagi mahasiswa UIN. Pendaftaran telah dibuka sejak 29 Oktober lalu, dan berakhir tanggal 11 November 2010 mendatang.

“Kami telah membuka pendaftaran bagi mahasiswa yang ingin ikut karate black panther. Karena ini merupakan program kerja, maka sebelum kepengurusan kami selesai, kami harus mengadakan perekrutan anggota baru,” kata ketua umum black panther, Asriadi, Kamis (04/11/2010).

Menurut  Asriadi, penerimaan anggota baru di UKM black panther sudah menjadi tradisi setiap tahunnya. Sehingga anggota baru di UKM, bisa menjadi pengurus di masa yang akan datang.

“Perekrutan anggota sangat penting. Karena merupakan penerus generasi black panther dimasa selanjutnya. Dan perlu diketahui, tidak hanya mahasiswa UIN yang kami rekrut, akan tetapi mahasiswa diluar UIN  bahkan SMA pun jika berminat akan kami terima. Tapi nantinya mereka tidak jadi pengurus,” tambahnya.

Pendaftaran bela diri black panther hanya dipusatkan disatu posko, yakni di Kampus I UIN Aalauddin Makassar. Tepatnya, di depan gerbang utama kampus. Nah, Jika Anda berminat, silahkan daftarkan diri Anda segera di Kampus I UIN, sebelum batas akhir pendaftaran.
Previous Post Indosat Ooredoo Gelar Audiensi di UIN Alauddin Makassar Bahas IM3 Corner untuk Kewirausahaan Mahasis
Next Post Andi Muhammad Syafar, Dosen UINAM Tekankan Pentingnya Literasi IT Berbasis Medsos di Tengah Gempuran