Gambar Tiga Orang Mendaftar Calon Dekan FST UIN Alauddin

Tiga Orang Mendaftar Calon Dekan FST UIN Alauddin

UIN Online - Sebanyak tiga orang telah mendaftar untuk mengikuti seleksi calon dekan Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar. Hingga Pendaftaran calon dekan telah ditutup Jumat (8/4) kemarin.

Calon yang telah mendaftar tersebut adalah tiga kandidat yang sama pada saat pemilihan calon dekan yang tertunda desember tahun lalu. Mereka adalah Prof Dr H Muhammad Ramli MSi, Prof Dr H Bahaking Rama MS, dan Dr Muhammad Khalifah Mustami MPd.

"Sampai pendaftaran ditutup ada tiga pendaftar pada seleksi kali ini. Kandidat tersebut sama persis dengan yang mendaftar pada saat pemilihan Desember tahun lalu yang kemudian tertunda," ujarnya panitia pemilihan, Nurmiah Muin SIP MM, Jumat (8/4).

Setelah pendaftaran ditutup, seleksi berikutnya adalah verifikasi berkas dari masing-masing calon. Menurut Ketua Panitia Pemilihan Dekan FST UIN, Faisal SKom MKom, hal itu dilakukan pada tanggal 11-12 April mendatang.

"Setelah pendaftaran tertutup, berikutnya kita lakukan verifikasi berkas. lalu penetapan dan pengambilan nomor urut pemilihan. Setelah itu penyampaian visi dan misi yang kemudian ditutup dengan pemilihan dekan," kata Faisal.(*)

Tahapan pemilihan dekan
1. Pendaftaran calon dekan: 5 - 8 April 2011
2. Verifikasi berkas: 11-12 April 2011
3. Penetapan dan pengambilan nomor urut: 13 April 2011
4. Penyampaian visi dan misi: 14 April 2011
5. Pemilihan dekan: 18 April 2011
Previous Post Indosat Ooredoo Gelar Audiensi di UIN Alauddin Makassar Bahas IM3 Corner untuk Kewirausahaan Mahasis
Next Post Andi Muhammad Syafar, Dosen UINAM Tekankan Pentingnya Literasi IT Berbasis Medsos di Tengah Gempuran