Gambar Rektor Serahkan DIPA

Rektor Serahkan DIPA

Pelaksanaan kegiatan tahun anggaran 2009 pada satuan kerja (satker) UIN Alauddin Makassar akan dilaksanakan. Hal tersebut ditandai dengan penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) kepada unit kerja Fakultas dan Program Pascasarjana berlangsung tanggal 8 Januari 2009 di ruang senat lantai IV Kampus II Samata. Menurut H. Anshar Ilyas, Kepala Biro Administrasi Umum dalam laporannya mengatakan bahwa sebenarnya DIPA berada pada satuan kerja (rektorat, red), tetapi kita mengambil kebijakan DIPA diserahkan kepada masing-masing fakultas dan mungkin inilah satu-satunya perguruan tinggi negeri di Indonesia yang melakukan seperti ini, ungkapnya. Lebih lanjut disampaikan bahwa DIPA Satker UIN Alauddin 2009 sebanyak Rp. 257.347.494.000. Dana itu bersumber dari rupiah murni (APBN), rupiah pendamping (GOI), bantuan luar negeri (IDB) serta PNBP (BLU). Sementara Rektor, Prof. Azhar dalam sambutannya menyampaikan bahwa penyerahan DIPA pada masing-masing fakultas dimaksudkan agar pelaksanaan program lebih cepat dan tepat sasaran. Lebih lanjut dikatakan bahwa sebenarnya saya telah mengangkat para pembantu rector menjadi rector pada bidangnya masing-masing termasuk dekan, dia adalah pembuat komitmen atas nama rector/kuasa pengguna anggaran. Dengan demikian masing-masing bertanggung jawab pada tugasnya mulai dari perencanaan, pengawasan sampai pada pertanggungjawaban. ?Jangan saya melanggar, dan jangan ada yang coba-coba melanggar aturan karena saya telah menyerahkan anggaran kepada masing-masing unit, tinggal saya menunggu laporan, serta pertanggungjawab harapnya.
Previous Post Yudisium 23 Mahasiswa, WD I FAH Harap Kontribusi dalam Pengembangan Sejarah Peradaban Islam
Next Post Ditutup Kaprodi, Bioleaf IX HMJ Biologi Resmi Berakhir