Gambar Perpustakaaa Buka Pendaftaran Anggota Baru

Perpustakaaa Buka Pendaftaran Anggota Baru

UIN Online - Perpustakaan Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar  membuka pendaftaran anggota baru dan perpanjangan kartu perpustakaan. Pendaftaran dibuka mulai 12 September dan bisa dilakukan di lantai satu Perpustakaan Kampus II UIN Alauddin.

Menurut Staf Perpustakaan UIN Alauddin, A Nurul Fahriani Ulfa, saat ditemui Rabu (21/9/2011), pendaftaran anggota baru sudah dimulai dari tanggal 12 September sampai 30 September ini.

Sampai saat ini sudah ada 328 mahasiswa baru yang mendaftarka diri. Sementara itu, bagi mahasiswa baru (maba) yang ingin sebagai mendaftar anggota baru membayar uang sebesar Rp 50 ribu. Biaya ini sudah masuk saat maba membayar Sumbangan Pelaksanaan Pendidikan (SPP).

"Untuk membuat kartu perpustakaan baru, mahasiswa melengkapi data mengisi formulir, melampirkan fotocopi blanko SPP, pas photo 2x3 sebanyak tiga lembar, dan map Rp 2 ribu," jelas Ulfa.

Sementara itu untuk memperpanjang kartu keanggotaan, mahasiswa lama cukup mengisi formulir, melampirkan blanko SPP, foto ukuran 2x3 sebanyak dua lembar dan biaya pendaftaran sebesar Rp 30 ribu," pungkas Ulfa. (*)

Previous Post Tim LDRH UIN Alauddin Juara 2 Kompetisi Essay Hukum Tingkat Nasional
Next Post Mahasiswa Keperawatan UIN Alauddin Makassar Raih Juara Kategori Video Ter-estetik