UIN Alauddin Online - Tim Komite Penjaminan Mutu (KPM) Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) UIN Alauddin Makassar mengunjungi Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta dalam rangka peningkatan kapasitas KPM FKIK UIN Alauddin Makassar.
Rombongan KPM FKIK UIN Alauddin diterima langsung oleh jajaran Pimpinan Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FK-KMK) UGM di Gedung Tahir UGM.
Agenda kunjungan ini untuk berdiskusi terkait Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Fakultas, Efektifitas dan efisiensi Struktur Organisasi dan Tata Kelola (SOTK), dan Akreditasi Internasional.
Pemateri pertama terkait SPMI di bawakan lansung oleh Ketua Gugus Jaminan Mutu (GJM) dr Yudha Nurhantari Sp F, selanjutnya oleh Prof Dr dr Hera Nirwati M Kes Sp MK sebagai Wakil Dekan Bidang SDM, Aset dan Keuangan membahas terkait SOTK dan budaya organisasi di lingkungan UGM dan terakhir oleh Sekertaris Prodi Kedokteran, Dr dr Denny Agustiningsih M Kes AIPM.
Diskusi berlangsung kurang lebih 4 jam dan diakhiri dengan kunjungan fasilitas dan Sarana dan Prasarana (Sarpras) pendukung implementasi SPMI dan Akreditasi Internasional FK KMK UGM.
FK KMK UGM sendiri merupakan Fakultas yang telah mengelola 41 Program Studi (Prodi) dan telah terakreditasi Unggul oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia (LAM-PTKes) serta terakreditasi Internasional oleh Akreditasi Internasional (ASIIN).
Sekadar diketahui, KPM FKIK UIN Alauddin Makassar merupakan salah satu unit yang bertanggung jawab dalam menjamin mutu pada semua bidang dan proses yang berlaku di lingkungan FKIK sehingga terciptanya fakultas yang memiliki kualitas tinggi sesuai dengan tuntutan atmosfer pendidikan dengan melakukan monitoring dan evaluasi terhadap semua bidang yang berkaitan dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi di tingkat fakultas.