Gambar Penandatanganan MoU

Penandatanganan MoU

UIN-Online Fakultas Adab dan Humaniora UIN Alauddin Makassar hari jumat (30 Agustus 2013) melakukan pendandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Pemerintah Kabupaten Sinjai dan Kabupaten Barru.  Dekan Fakultas adab dan Humaniora, Prof. Dr. Mardan, M.Ag ketika menyampaikan kata sambutan mengatakan bahwa, "ketika kita ingin melakukan perubahan agar bisa dirasakan oleh banyak orang dan untuk menuju ke arah yang lebih baik maka kuncinya adalah haruslah melibatkan banyak orang, tidak bisa sendiri-sendiri".Salah satu momentum yang paling tepat untuk mengajak masyarakat ke arah yang lebih baik adalah melakukan kerjasama, dan hari ini kita saksikan bersama, sebuah langkah strategis ke depan melalui kerja sama ini. Dan Insya Allah ke depan akan menyusun kabupaten lain dan beberapa Dinas di tingkat Propinsi dan Kabupaten/Kota. Tandasnya.
 
Sementara Pemerintah Kabupaten Barru yang dalam hal ini Kepala Dinas Pendidikan Dr.Ir. Abustan, M.Si, menyampaikan bahwa, Kabupaten Barru dalam meningkatkan kecerdasan SDM masyarakat Barru yang dibingkai dengan nilai-nilai moral keagamaan, mengharapkan, melalui kerjasama ini, masyarakat barru terutama Pegawai Perpustakaan yang ingin melanjutkan pendidikannya pada jurusan Ilmu Perpustakaan nantinya akan memperoleh penambahan wawasan keilmuan dan menularkannya ke masyarakat Barru.
 
Sementara Kepala Badan Perpustakaan Kabupaten sinjai Baba Paisal, SH, M.Pd, dalam sambutannya mengatakan bahwa Kabupaten Sinjai dalam menyongsong masa depan yang lebih baik, Sinjai membutuhkan tenaga-tenaga profesional di bidangnya. Di era sekarang, perpustakaan adalah sesuatu yang mutlak harus ada di setiap sekolah dan desa. Dan yang bisa mengelolah dengan baik adalah Sarjana (S1) di bidang perpustakaan. Oleh karenanya pegawai perpustakaan sangatlah diperlukan yang punya kwalifikasi S1 dan S2, agar nantinya masyarakat lebih mencintai perpustakaan, Tandasnya. Hadir dalam acara tersebut seluruh unsur pimpinan Fakultas, dan pegawai dalam lingkungan Fakultas Adab dan Humaniora.
Previous Post Dugaan KS: PSGA UINAM Tegaskan Belum Ada Laporan Resmi, Korban Didorong Segera Melapor
Next Post Itjen Kemenag RI Apresiasi UIN Alauddin atas Capaian Saldo Nol Tindak Lanjut Hasil Pengawasan