UIN Alauddin Online - Nur Azisah Azis S.Pd berhasil menjadi lulusan terbaik I Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar.
Perempuan kelahiran Kabupaten Pinrang, 21 April 2000 itu meraih gelar sarjana dengan IPK 3,99 dan masa studi 3 tahun 11 bulan.
Cica sapaan akrabnya, menyelesiakan studi dengan judul skripsi Designing ELT Material for Physics Education Department students at UIN Alauddin Makassar: Gravity.
Hail penelitian Cica juda dipresentasikan pada The Third International Conference of English Language Education (ICONELE 3) yang digelar pada tanggal 14-15 September 2022.
Alumni yang berasal kelas PBI A angkatan 2018 ini merupakan Koordinator Divisi Teaching and Learning Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) PBI periode 2021.
Kemudian, anggota Divisi Education United English Forum (UEF) yang merupakan salah satu organisasi kemahasiswaan di UIN Alauddin Makassar untuk belajar bahasa Inggris.
Ia mengikuti Wisuda pada Wisuda Angkatan 93 UIN Alauddin Makassar yang dilaksanakan secara luring di Hotel Claro Makassar pada hari Selasa 27 September 2022.