Gambar Memaksimalkan Potensi Kader, HIMABIP UIN Alauddin Makassar Gelar Kelas Kepenulisan

Memaksimalkan Potensi Kader, HIMABIP UIN Alauddin Makassar Gelar Kelas Kepenulisan

 Alauddin Online- Himpunan Mahasiswa Bidikmisi dan KIP Kuliah (HIMABIP) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar gelar kelas kepenulisan dengan tajuk "Menulis Untuk Menggerakkan", yang berlangsung di sekretariat HIMABIP, Perumahan Baruga Samata, Gowa, Sabtu (21/05/2022).

Kegiatan ini merupakan program kerja dari dapartemen pendidikan dan penalaran, kelas kepenulisan ini dihadiri oleh segenap anggota dan pengurus HIMABIP yang menjadi peserta pada pelatihan tersebut.

Pelatihan kepenulisan ini memiliki 3 sub tema materi yang diturunkan, yakni Penulisan Essay oleh Ahmad Litt, Penulisan Berita Oleh Muh. Resky Z serta materi Jurnal Oleh Amril Maryolo.

Siti Nurul Ikhsani selaku kepala Dapartemen Pendidikan dan Penalaran, mengatakan kegiatan ini dilaksanakan untuk membina dan memberikan wadah kepada para awarde Bidikmisi dan KIP Kuliah UIN Alauddin Makassar.

" Dengan mengadakan Patihan kepenulisan ini, kami segenap pengurus berharap kepada para awarde Bidikmisi dan KIP Kuliah UIN Alauddin Makassar mampu menciptakan karya-karya yang bermutu dan bisa diterbitkan," Ungkapnya

Selain itu, ia juga menyatakan kegiatan ini merupakan upaya maksimal untuk menggali potensi kader,

" kegiatan ini juga tak lepas dari upaya untuk memaksimalkan potensi yang dimiliki oleh kader-kader HIMABIP", Ucapnya

Previous Post Prodi Ilmu Perpustakaan UIN Alauddin Bahas Literasi Digital pada Pengabdian Masyarakat di SMK Pratin
Next Post Tim Akuntansi UIN Alauddin Makassar Raih Juara 1 dan 3 pada DIGIBIZ Business Plan Competition