UIN Alauddin Online - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar angkatan 76, sukses melaksanakan kegiatan Sunatan Massal skala Kecamatan dengan kolaborasi bersama dengan semua Posko yang ada di Kecamatan Cenrana Kabupaten Maros, Senin 3 Februari 2025.
Kegiatan ini di koordinir oleh POSKO 5 Desa Lebbotengae sebagai penanggung Jawab (PJ) Kegiatan. Ahmad Zaki Ashar selaku PJ, mengatakan sunatan massal tersebut merupakan suatu kegiatan yang sangat bermanfaat bagi warga, karena dampak dan manfaatnya sangat panjang dan merupakan salah satu syarat mengislamkan seseorang. Mengingat mahalnya biaya sunatan saat ini.
"Esensi dari sebuah KKN adalah pengabdian kepada masyarakat dan tak lupa pula sebagai mahasiswa UIN Alauddin Makassar kegiatan ini sangat layak dan pantas dilaksanakan melihat background kampus," ucap Ketua Dema FKIK itu.
Sehubungan dengan itu, Koordinator kecamatan cenrana, Rafly F. Al Qadafi menuturkan bahwa program sunat massal skala kecamatan cenrana ini, selain menyempurnakan keimanan dan keislaman generasi kecamatan Cenrana, juga membantu masyarakat meningkatkan kesehatan dan kesadaran akan pentingnya sunat.
"Kami sangat mengucapkan terima kasih untuk segala pihak yang telah menyukseskan kegiatan kami ini," pungkasnya.
Kegiatan ini di Support oleh Puskesmas Cenrana, Dema FKIK UIN Alauddin Makassar, dan Komunitas Procerus, serta disponsori oleh Dinas Kesehatan dan BAZNAS Kabupaten Maros.