UIN Alauddin Online - Jurusan Komunikasi Penyiaran Islam (KPI), Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Alauddin memperingati Milad yang ke 25 di Aula Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) pada 10 Desember 2024.
Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) KPI menginisiasi milad ke-25 dengan menyelenggarakan berbagai macam kegiatan lomba olahraga, pementasan, dan seni.
Puncak acara dirangkaian dengan seminar nasional bertajuk Perempuan dan Seksualitas Politik" menghadirkan Prof Dr Mustari Mustafa M Pd dan Dr Usman Jasad M Pd selaku pembicara.
Kegiatan dibuka oleh Dr St Aisyah BM M Sos I selaku Wakil Dekan I. Sambutan dilakukan oleh Ketua Jurusan KPI, Drs Alamsyah, M Hum, dihadiri Wakil Dekan III Dr Syamsuddin AB M Pd serta mahasiswa dari berbagai angkatan dan alumni.
Ketua Panitia, Ahmad Nauval Rasyidi menjelaskan bahwa pihaknya melakukan persiapan Milad ke 25 KPI UIN Alauddin Makassar selama dua bulan, tepatnya pada Oktober hingga Desember.
Penggarapan yang memakan waktu lama tersebut berbuah manis setelah Nauval mengetahui bahwa perayaan dihadiri sebanyak 200 orang.
“Harapan saya, semoga Milad Jurusan KPI ke-25 ini menjadi momentum untuk berinovasi dan berkontribusi positif bagi masyarakat secara umum,” katanya berharap.