Gambar Implementasi Kerja Sama, Kaprodi BSA dan PT Tazkiyah Tour Makassar Laksanakan Pengabdian Internasion

Implementasi Kerja Sama, Kaprodi BSA dan PT Tazkiyah Tour Makassar Laksanakan Pengabdian Internasion

UIN Alauddin Online- Ketua Program Studi Bahasa dan Sastra Arab (BSA) Fakultas Adab dan Humaniora (FAH) Universitas Islam Negeri (UIN Alauddin Makassar laksanakan Pengabdian Internasional di Makkah dan Madinah.

Dr Baso Pallawagau Lc M A yang merupakan Kaprodi BSA UIN Alauddin melaksanakan pengabdian yang berlangsung sejak 26 Desember 2024 hingga 6 Januari 2025.

Kegiatan ini merupakan implementasi kerja sama antara Jurusan BSA UIN Alauddin Makassar dan PT Tazkiyah Tour Makassar.

Dalam kegiatan tersebut, Dr Baso Pallawagau memberikan bimbingan manasik dan pendampingan Bahasa Arab kepada jamaah umrah yang tergabung dalam PT Tazkiyah Tour.

 Sebagai bagian dari pengabdian kepada masyarakat, aktivitas ini bertujuan untuk memudahkan para jamaah dalam memahami dan menggunakan Bahasa Arab selama melaksanakan ibadah umrah di Tanah Suci.  

Tiket perjalanan udara dan akomodasi selama di Makkah dan Madinah sepenuhnya ditanggung oleh PT Tazkiyah Tour, sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi akademisi dalam memberikan pendampingan kepada para jamaah.

 Dr Baso Pallawagau menyampaikan bahwa pengabdian ini merupakan kesempatan berharga untuk mengintegrasikan ilmu Bahasa Arab dengan praktik keagamaan langsung di lapangan,

“melalui kerja sama ini kami berharap, jamaah mampu memahami Bahasa Arab secara aplikatif dalam konteks ibadah mereka,” harapnya.

Kegiatan pengabdian internasional ini juga menjadi bukti nyata kontribusi Jurusan BSA UIN Alauddin Makassar dalam menjawab kebutuhan masyarakat, khususnya dalam memadukan keilmuan Bahasa Arab dengan praktik keagamaan.

 Selain itu, kerja sama dengan PT Tazkiyah Tour ini diharapkan dapat terus berlanjut dan membuka peluang baru untuk memperluas jaringan internasional.  

Dengan terlaksananya program ini, Jurusan BSA semakin menegaskan perannya sebagai institusi yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga berdampak positif secara langsung bagi masyarakat luas, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Previous Post UIN Alauddin Makassar Jadi Pilot Projek Masuk QS World University Rankings
Next Post Program Studi PPG FTK UIN Alauddin Makassar Raih Akreditasi Unggul