Gambar HMJ T-PWK UIN Alauddin Evaluasi Kepengurusan Melalui Pleno

HMJ T-PWK UIN Alauddin Evaluasi Kepengurusan Melalui Pleno

UIN Alauddin Online - Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota (T-PWK), Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UIN Alauddin menggelar Rapat Pleno di Mabes Teknik PWK pada Sabtu, 27 Augustus 2022.

Rapat Pleno sendiri merupakan forum internal dalam setiap kepengurusan yang berlandaskan pada Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) himpunan.

Kegiatan yang mengusung tema "Monitoring dan Evaluasi dalam Bingkai Manajemen Capaian Mutu Kepengurusan" ini diikuti oleh Pengurus HMJ serta Dewan Pertimbangan Organisasi (DPO) PWK Periode 2022.

Rapat Pleno ini merupakan penyampaian dan bentuk evaluasi kinerja dan program setiap divisi selama setengah periode kepengurusan.

Kegiatan ini dibuka oleh Koordinator DPO, Muh Kurniyah Karim. Dalam sambutannya, ia mengatakan bahwa forum sebagai wadah mengevaluasi program yang telah direalisasikan.

"Rapat Pleno ini merupakan amanat konstitusi dari lembaga kita. Karenanya, kita berada di sini bukan melaporkan program yang telah dijalankan melainkan melakukan evaluasi dari setengah periode kepengurusan yang telah berlalu," paparnya.

 "Apa kendala, apa yang akan dilaksanakan kedepan dan apa harapan kedepan. Rapat Pleno ini forum untuk mengevaluasi, bukan melaporkan," tegasnya menambahkan.

Sementara itu, Ketua HMJ PWK Periode 2022, Andi Muh Darul Ramadhany berharap agar pengurus periode ini senantiasa bekerja keras dan tekun sehingga segala kegiatan dapat menjadi berkah dan mendapatkan ridho Allah SWT.

Previous Post Prodi Ilmu Perpustakaan UIN Alauddin Bahas Literasi Digital pada Pengabdian Masyarakat di SMK Pratin
Next Post Tim Akuntansi UIN Alauddin Makassar Raih Juara 1 dan 3 pada DIGIBIZ Business Plan Competition