Gambar Dr Salehuddin Ketua Panitia Pemilihan Rektor

Dr Salehuddin Ketua Panitia Pemilihan Rektor

UIN Online - Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK)  UIN Alauddin, Dr Salehuddin ditunjuk menjadi Ketua Panitia Pemilihan Rektor (PSCR), sedangkan sekertaris diamanahkan kepada Andi Ali Amiruddin, keduanya ditetapkan melalui rapat senat tertutup. Senin (12/05/2014).

Rapat tertutup yang dipimpin langsung oleh ketua senat Prof Dr Qadir Gassing. Penetapan ketua dan sekertaris ini melalui musyawarah anggota, dari 46 anggota senat UIN Alauddin hanya 24 yang mengikuti rapat.

Pembentukan PSCR tersebut berdasarkan statuta UIN Alauddin tahun 2007, pasalnya statuta yang baru belum diterbitkan hingga saat ini, seperti diungkapkan oleh Prof Dr Mussafir Pababari, "Pembentukan panitia ini mengacu pada statuta tahun 2007, kalau ada statuta baru yang keluar sebelum pemilihan kita akan pakai statuta itu,"Ungkapnya.

Dr Salehuddin juga berharap agar semuanya bisa berjalan dengan lancar hingga menjelang pemilihan, "semoga semua berjalan dengan baik, pemilihan ini selambat-lambatnya tanggal 6 juli akan dilaksanakan,"Ucapnya saat ditemui diruangan dekan.

Previous Post Pemerintah Akselerasi Sertifikasi Halal Produk Makanan-Minuman di 3.000 Desa Wisata
Next Post Dosen Ilmu Falak UIN Alauddin Bawa Materi di Pelatihan Kepenulisan Media Insight