Gambar Dosen Pengabdian FTK UIN Alauddin Salurkan Bantuan Buku  ke Ponpes Sultan Hasanuddin

Dosen Pengabdian FTK UIN Alauddin Salurkan Bantuan Buku ke Ponpes Sultan Hasanuddin

UIN Alauddin Online - Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (KPM) “Penyaluran Bantuan & Penguatan Literasi” di Perpustakaan Pesantren Sultan Hasanuddin Gowa, Sabtu, 23 Maret 2024.

PKM Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Alauddin Makassar ini diketuai oleh Muh Anwar. HM dan beberapa dosen lainnya yaitu Sophia Azhar, S.Ag., M.Pd., Masykur Rauf, S.Pd., M.Hum dan Ibu Suarti, M.Pd.

“Alhamdulillah kami memberikan bantuan berupa buku untuk perpustakaan di Pondok Pesantren Sultan Hasanuddin Gowa. Bantuan ini merupakan bagian dari mencerdaskan kehidupan bangsa, terutama pada sisi penguatan literasi,” terang Anwar.

Direktur Pondok Pesantren Sultan Hasanuddin al-Ustadz Firmanullah, S.Ag didampingi oleh al-Ustadz Syawaluddin pengasuh Pondok Pesantren Sultan Hasanuddin dan beberapa guru, pustakawan Pondok Pesantren Sultan Hasanuddin menyampaikan apresiasinya.

“Buku-buku tersebut sangat penting, kami menyampaikan terima kasih kepada Bapak/Ibu dosen. Sungguh walau terkesan sederhana, buku itu penting dan bagi para santri. Hal itu  mengingat selama ini buku para santri masih sangat dirasakan kurang. Jadi, bantuan buku-buku ini sangat membahagiakan kami semua,” ungkapnya.

Hal senada juga disampaikan oleh al-Ustadz Syawaluddin, pembina dan pengasuh Pondok Pesantren Sultan Hasanuddin.

“Kami sangat senang mendapatkan bantuan buku-buku ini. Semoga para santri kami disini menjadi tambah semangat membaca,” tuturnya.

“Semoga Allah swt memberikan kebahagiaan dunia dan akhirat,” pungkas Ustadz Syawaluddin.

Pondok Pesantren Sultan Hasanuddin yang dirintis oleh Mansjur Dg. Nuntung dan dilanjutkan oleh Muhammad Arief Mansjur berdiri sejak tahun 1986 yang ketika itu berada di bawah naungan Yayasan Pembina Pendidikan Bajeng Raya. 

Semula Pesantren Sultan Hasanuddin bernama Pesantren Mardiyah, setelah pada tahun 1990 berubah nama menjadi Pesantren Sultan Hasanuddin dengan Akte Notaris Nomor 2 Tanggal 4 Februari 1991.

Previous Post Empat Mahasiswa FUF UIN Alauddin Juara Lomba Penulisan Makalah BPIP RI
Next Post Undang Ketua dan Sekretaris Prodi Lingkup FEBI, Dekan Harap Capaian IKU Lebih dari Tahun Sebelumnya