UIN Alauddin Online - Dosen Program Studi (Prodi) Bahasa dan Sastra Arab (BSA) Fakultas Adab dan Humaniora (FAH) Prof Muhammad Yusuf mengadakan kegiatan visiting lecturer di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon.
Kegiatan ini berlangsung di Fakultas Ushuluddin dan Adab dengan topik utama mengenai Media Pembelajaran Bahasa Arab, yang disampaikan langsung oleh Prof. Muhammad Yusuf kepada para mahasiswa dan dosen.
Dalam sesi ini, Prof Muhammad Yusuf memaparkan berbagai metode dan media inovatif dalam pengajaran bahasa Arab yang bertujuan untuk meningkatkan efektivitas dan keterlibatan siswa dalam pembelajaran.
Ia juga memperkenalkan sejumlah teknologi digital yang dapat diadaptasi untuk mendukung proses belajar-mengajar, sejalan dengan perkembangan pendidikan di era digital.
Dirinya berharap kegiatan ini memberikan inspirasi dan kontribusi nyata dalam pendidikan bidang bahasa arab.
"Program ini diharapkan dapat memberikan inspirasi kepada para pengajar dan mahasiswa UIN Siber Cirebon untuk terus berinovasi dalam bidang pendidikan bahasa Arab," pintanya.
Sekadar diketahui, kegiatan visiting lecturer ini merupakan bagian dari upaya memperkuat kolaborasi akademik antar-perguruan tinggi Islam, khususnya dalam memajukan kualitas pembelajaran bahasa Arab.