Gambar Audisi Dai dan Daiyah oleh Pusat Peradaban Islam (LP2M)

Audisi Dai dan Daiyah oleh Pusat Peradaban Islam (LP2M)

UIN On line- Pelatihan  Audisi Dai dan Da’iyah yang dilaksanakan oleh Pusat Peradaban Islam Sulawesi Selatan (LP2M) UIN Alauddin. Dr. Abd Rahman R, M.Ag  selaku Kepala Pusat Peradaban Islam  dalam menyampaikan laporannya  bahwa Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar sebagai salah satu Perguruan Tinggi yang menjadi mitra masyarakat dalam memajukan kehidupan berbangsa maupun bernegara dipandang sebagai salah satu lembaga yang mampu mencetak Sumber Daya Manusia yang handal. Sebagai Perguruan Tinggi yang dipercaya oleh masyarakat, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar memiliki tugas dan tanggung jawab sebagai kontrol sosial dan menjadi pendukung terciptanya kehidupan bermasyarakat yang humanis dan agamais. Salah satu wadah tersebut dapat berupa konsep hidup saling hormat menghormati, saling menghargai dan berbeda-beda tetapi tetap satu (bersatu). Melalui konsep hidup tersebut, maka pentingnya dakwah dikalangan masyarakat secara umum dan Islam secara khusus dikarenakan dakwah merupakan media untuk mengajak manusia kepada syariat untuk memecahkan persoalan hidup perorangan ataupun rumah tangga, kelompok, bermasyarakat, bersuku-suku, berbangsa-bangsa dan bernegara. Selajutnya Rahman mengungkapkan bahwa kegiatan ini pertama kali dilaksanakan dan mudah mudahan pada tahun yang akan datang pelaksanaan kegiatan seperti ini berlanjut secara terus menerus, kegiatan ini berlangsung  selama 2 hari dari tanggal 8 s.d 9-  2015 di Masjid Kampus II UIN Alauddin Samata Gowa. Untuk hari pertama langsung diadakan Audisi dan sudah ada yang gugur, kemudian untuk hari kedua yakni langsung 10 besar dan mendapat hadiah (9/7/2015). “Ungkap”

Previous Post Mahasiswa UIN Alauddin Raih Prestasi Gemilang di National Business Plan Competition 2025.
Next Post Melalui Webinar Nasional, PIAUD UIN Alauddin dan APPI Bahas Strategi Mengatasi Popcorn Brain