UIN Online – Setelah mengikuti proses seleksi dan penyuluhan yang diadakan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Sul-sel beberapa bulan yang lalu, sebanyak 35 mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin mengikuti pelatihan sebagai kader anti narkoba.
Kegiatan pengkaderan ini berlangsung selama dua hari di Hotel Celabes Indah, Jalan Gunung Latimojong. Senin, (19-20/05). Dalam pelatihan ini peserta kader anti narkoba lingkungan UIN Alauddin diberi materi-materi, termasuk bahaya narkoba dan beberapa materi yang menjadi bekal awal mereka sebagai kader baru.
Peserta yang ikut berasal dari berbagai fakutas di UIN Alauddin yang nantinya akan menjadi penggerak anti narkoba, sementara itu Wakil Rektor (WR) III bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Dr H Muh Natsir Siola MA mengaku sangat apresiatif terhadap peserta yang ikut.
“Yakinlah bahwa peserta kader ini adalah mahasiswa pilihan yang tidak semua mahasiswa mendapat kesempatan untuk mengikuti” jelasnya saat menyampaikan sambutan pada acara pembukaan pelatihan.
WR III menambahkan harapannya kepada peserta kader, agar benar-benar memperhatikan dan memaksimalkan kegiatan ini dan nantinya bisa di implementasikan di UIN Alauddin sebagai kader anti narkoba.