Gambar Prodi Farmasi UIN Alauddin Makassar Sambut Doktor Baru: Dr. apt. Syamsuri Syakri, S.Farm., M.Si.

Prodi Farmasi UIN Alauddin Makassar Sambut Doktor Baru: Dr. apt. Syamsuri Syakri, S.Farm., M.Si.

UIN Alauddin Online - Prodi Farmasi UIN Alauddin Makassar kembali mendapat kabar baik dengan hadirnya doktor baru, Dr. apt. Syamsuri Syakri, S.Farm., M.Si., yang baru saja menyelesaikan studi S3 di program doktor ilmu kedokteran, Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (Unhas). Dengan predikat cumlaude dan waktu penyelesaian studi hanya dalam 2,5 tahun, Dr. Syamsuri berhasil mempertahankan disertasinya yang berjudul “Studi Senyawa Bioaktif Ekstrak Air Alga Merah dan Pengaruh Konsentrasi Ekstrak dalam Biskuit Tempe terhadap Profil Lipid dan Ekspresi Apolipoprotein B pada Tikus Dislipidemia”. Penelitian ini membuka potensi baru dalam pengembangan terapi berbasis bahan alami untuk menangani masalah dislipidemia.

Prestasi Dr. Syamsuri juga didukung oleh beasiswa LPDP Targeted PNS, yang memfasilitasi studinya. Selama menempuh pendidikan doktoral, ia berhasil menerbitkan tiga artikel ilmiah terindeks Scopus Q2 dan Q3, yakni masing-masing di PJBS Journal dan RJPT. Tak hanya itu, ia juga berbagi pengetahuan melalui dua konferensi internasional bergengsi, yaitu 5th International Conference of Food, Nutrition, Health, and Lifestyle di Kuala Lumpur, Malaysia, dan 3rd World Conference of Multidisciplinary Research and Innovation di Singapura tahun 2024, di mana hasil penelitiannya mendapat tanggapan positif dari komunitas akademik.

Keberhasilan Dr. Syamsuri ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi Prodi Farmasi UIN Alauddin Makassar yang selalu berkomitmen mendukung pengembangan sumber daya manusia di bidang farmasi. Kami juga menyampaikan rasa terima kasih yang tulus kepada Fakultas Kedokteran UIN Alauddin Makassar, khususnya kepada dekan Dr. dr. Dewi Setiawati, Sp.Og, dan ketua prodi farmasi, apt. M.Rusdi, M.Si atas dukungan dan dedikasinya dalam memajukan pendidikan. Dengan hadirnya Dr. Syamsuri, diharapkan Prodi Farmasi UIN Alauddin Makassar terus berkontribusi positif bagi dunia pendidikan dan kesehatan di Indonesia.

Previous Post Prodi PBI UIN Alauddin Terima Kunjungan PT Decimal Education Center
Next Post UIN Alauddin Makassar Kukuhkan 752 Wisudawan Angkatan 107, Prof Hamdan Juhannis: Jadilah Green Sarja