UIN Alauddin Online - Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Fisika, Fakultas Sains dan Teknologi (FST), UIN Alauddin menggelar Pelatihan Jurnalistik di Lecture Theatre (LT) FST, Kamis 26 Oktober 2022.
Kegiatan ini diselenggarakan dengan mengusung tema membentuk jurnalis yang kreatif dan innovative menuju Era Society 5.0.
Kegiatan pelatihan jurnalistik ini diadakan karena kondisi kader fisika yang kurang berpengetahuan dari segi kepenulisan.
Hal itu disampaikan Ketua HMJ Fisika periode 2022, Tenri Rukmana. Menurutnya, kegiatan pelatihan kepenulisan ini memang seharusnya diadakan agar kader fisika dapat memahami kaidah-kaidah kejurnalistikan.
Melalui pelatihan ini, dirinya berharap agar para generasi Fisika UIN Alauddin mampu lebih peka dan memiliki bekal dalam menghadapi tantangan di era digital, termasuk dalam dunia kepenulisan.
“Saya harap dengan adanya pelatihan ini dapat memantik semangat kepenulisan kader-kader fisika dan menciptakan bibit-bibit baru yang berkompeten dalam kepenulisan,” ujarnya.
Turut hadir dalam kegiatan ini sebagai Narasumber diantaranya, Redaktur Terkini.id, Fachri Djaman, Ketua FLP Makassar, Muh. Musmulyadi serta Direktur Litbang UKM LIMA Washilah UIN Alauddin Makassar, Muh. Wahyu.
Kegiatan tersebut ditutup dengan sesi tanya jawab dan peyerahan sertifikat kepada pemateri sebagai tanda terimakasih.