Gambar 960 Guru PAIS akan Ikut Diklat Peningkatan Kualitas

960 Guru PAIS akan Ikut Diklat Peningkatan Kualitas

UIN Online – Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) adakan diklat peningkatan kualitas guru. Kegiatan diklat peningkatan kualitas guru ini melibatkan guru pendidikan agama Islam se-Sulsel-bar.

Kualitas guru pendidikan agama Islam yang saat ini masih dipertanyakan, sehingga menjadi dasar dari Kementerian Agama untuk melaksanakan diklat peningkatan kualitas guru. Hal ini diungkapkan oleh Dr H Salehuddin MAg, kamis (16/6/2011).

Menurut dekan FTK, Dr H Salehuddin MAg, pelatihan ini bukan untuk sertifikasi guru melainkan untuk peningkatan kinerja guru pendidikan agama Islam pada setiap sekolah. Karena ada keluhan dari masyarakat terkait kualitas dari guru agama dan dari guru sendiri yang merasa kurang diberikan diklat untuk meningkatkan kinerja mengajar mereka.

“Lama diklat selama 100 jam pelajaran. Mereka ditatar oleh sepuluh narasumber untuk setiap kelompok. Narasumber yang memberikan materipun adalah dosen FTK yang sudah kualifikasi master dan sudah melakukan penyegaran materi,” terang dekan FTK saat diwawancarai di ruangannya.

Diklat yang diadakan merupakan inisiatif dari Kementrian Agama pusat ini melibatkan 960 orang guru yang berasal dari Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat.

“Kita rencanakan akan selesaikan diklat ini sebelum bulan ramadhan dengan 10 angkatan. Karena setelah itu akan ada lagi sertifikasi guru,” ujar Dr Salehuddin.

Previous Post Mahasiswa Keperawatan 2023 Adakan Baksos Sebagai Aktualisasi Pengabdian Masyarakat
Next Post Aktualisasi Teori, Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Alauddin Lakukan Kunjungan ke Prokopim Kota Makassa